Keris adalah benda unik yang bernilai seni tinggi karena keberadaannya berhubungan dengan nilai nilai adat istiadat
kerajaan yang ada di Indonesia seperti keraton solo, keraton Jogyakarta dan kerajaan
lain diseluruh provinsi di tanah air.
Dijaman
dulu, dimasa kerajaan Keris dinilai sebagai simbol tertentu untuk meliha tingkat
kasta seseorang. Tahukah anda, Jaman dulu tidak semua orang bisa mendapatkan
keris dengan mudah karena sipembuat keris hanya boleh membuat keris untuk para
anggota kerajaan atau pejabat penting negara saja. Tetapi seiring berjalannya
waktu, kini keris sudah mampu kita dapat diberbagai provinsi dengan segala
bentuk dan ukirannya yang menakjubkan. Ini adalah salah satu bukti bahwa seni
budaya tradisional jaman dulu tidak pernah lekang ditelan masa dan akan terus
tumbuh menjadi benda seni yang tak bisa
tergantikan oleh budaya asing manapun.
Dollar
Amerika sangat mempengaruhi laju perekonomian Indonesia. Jika dollar naik dan
rupiah melemah dampak yang terjadi adalah harga sembako bisa melambung tinggi
dan ini sangat mengganggu masyarakat kecil terutama yang bergerak dibisnis
menengah seperti warung kopi, warung
nasi dan kedai makanan siap saji tradisional dan sebagainya.
Tetapi
ada yang unik dari pengrajin keris di Madura jawa timur. Madura adalah salah
satu penghasil keris yang hebat dan terkenal sampai kemancanegara. Disaat
dollar amerika naik, justru penjualan keris kemancanegra laris manis, bahkan
harganya bisa mencapai jutaan rupiah.Sealain itu penjualan keris didalam
negeripun ternyata laris manis dengan banyaknya permintaan dari pelanggan. Meningkatnya pembeli di karenakan rasa kagum dan takjub terhadap keindahan keris
itu sendiri yang mempunyai nilai seni budaya Indonesia yang tinggi dan menyita perhatian banyak mata dunia. Keris
dinilai sebagai benda unik bergengsi dan bercita seni mumpuni yang tidak semua
negara dapat membuatnya. Keris dianggap sebagai benda istimewa dengan segala
tampilannya yang memiliki ketelitian
cara membuat dan kesabaran ketika mengukirnya terlihat sangat tinggi. Keris adalah benda seni yang langka
yang mampu menjadi souvenir paling indah untuk beberapa event penting atau
sebagai media yang mampu menambah aura indah interior rumah menjadi semakin
terlihat luarbiasa .
Dengan
naiknya dollar amerika yang melemahkan rupiah, justru pengrajin keris mendapat
berkah yang tidak semua orang mendapatkannya. Nilai keris yang diekspor ke luar
negeri menjadi bernilai tinggi dengan harga yang cukup mencengangkan. Mahal dan
bergengsi. Ini sesuatu yang membanggakan Indonesia dan layak dimasukkan dalam kategori industri
kreatif.
Tidak
semua bisnis di Indonesia mengalami pailit ketika dollar amerika naik, ternyata
masih ada bisnis unik yang sekaligus mampu mempromosikan keseluruh dunia bahwa
seni budaya Indonesia sangatlah indah dan bernilai sangat tinggi dan tak heran
jika keistimewaan keris ini tidak dimiliki oleh bangsa lain. Kesuksesan keris
ekspor ke mancanegara membuktikan bahwa para pembuat keris sudah saatnya kita dukung
dan kita beri apresiasi positif sebagai pelaku kreatifitas tradisional yang
menjanjikan untuk masa depan dan siap melangkah kuat bersaing dengan bangsa
lain di pecaturan kreatifitas barang tradisional dunia agar bisa tampil terbaik dan paling dicari oleh para investor dunia demi kemajuan perekonomian kita yaitu menuju Indonesia kreatif dengan segala keterampilan yang dimiliki .
Untuk
kreatifitas dibidang lain seperti barang barang yang dihasilkan dari bambu atau
barang bekas yang didaur ulang layak untuk kita beri dukungan moral dari
seluruh masyarakat Indonesia dan pemerintah tentunya, karena tanpa mereka yang
kreatif, Indonesia akan terasa
stagnant atau selalu terlambat
maju dalam hal berkarya.
Sudah
saatnya bendera Indonesia kreatif
berkibar dan kita tunjukkan pada dunia bahwa kekayaan seni dan budaya yang
ada diIndonesia adalah terbaik didunia. Dengan adanya sosial media industry
kreatif yang ada di Indonesia diharapkan bisa semakin Berjaya, termasuk keris
asli buatan Indonesia.
Tahukah anda Saat ini sosial media belum tergantikan didunia komunikasi yaitu sebagai sarana atau media yang paling mudah dan manjur untuk memperkenalkan hasil kreatifitas dan sebagai langkah mudah untuk cepat dikenal banyak kalangan. (Heny anugrah)
Tahukah anda Saat ini sosial media belum tergantikan didunia komunikasi yaitu sebagai sarana atau media yang paling mudah dan manjur untuk memperkenalkan hasil kreatifitas dan sebagai langkah mudah untuk cepat dikenal banyak kalangan. (Heny anugrah)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar